Menyajikan informasi tentang agama islam, rekaman MP3, dan video kajian islam.


      Untaian Mutiara      

“Pandanglah orang yang berada di bawahmu (dalam masalah harta dan dunia) dan janganlah engkau pandang orang yang berada di atasmu. Dengan demikian, hal itu akan membuatmu tidak meremehkan nikmat Allah padamu.”(HR. Muslim no. 2963) ● Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Barangsiapa yang mati dalam keadaan masih memiliki hutang satu dinar atau satu dirham, maka hutang tersebut akan dilunasi dengan kebaikannya (di hari kiamat nanti) karena di sana (di akhirat) tidak ada lagi dinar dan dirham” (HR. Ibnu Majah no. 2414) ● "Kebajikan yang paling ringan adalah,dengan menunjukkan raut wajah berseri-seri dan mengucapkan kata-kata yang lemah lembut." (Sayyidina Umar bin Khattab r.a)

Sabtu, 11 Juni 2016

Membaca Doa Berbuka Puasa adalah Setelah Membatalkan Puasa dikutip dari Mauidhoh Habib Novel bin Muhammad Alaydrus (Pimpinan Majelis Ar Raudhah Solo)

Senin sore lalu, dalam mauidhoh yang disampaikan oleh Habib yang biasa disapa dengan Habib Novel ini, memberikan beberapa nasehat kepada para mustami'in (pendengarnya) di Majelis Ar- Raudhah Solo yang merupakan majelis binaan beliau sendiri, dan terdapat salah satu nasehat beliau yang bagus dimana kebanyakan orang jarang menyadarinya, dalam dawuhnya :




 "Doa berbuka puasa itu dibacanya setelah membatalkan bukan sebelum berbuka puasa, kalau sebelum berbuka puasa ya namanya membaca doa sebelum makan (Allahumma barik lanaa fiimaa rozaqtanaa wa qinaa a'dzaabannaar) kemudian makan sedikit, bisa dengan kurma atau lainnnya, baru berdoa buka puasa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW, Sahabat maupun para tabi'in.” 


Doa berbuka puasa yang diajarkan Rosul yaitu:
اللَّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أفْطَرْتُ
Duhai Allah, hanya untukMU aku berpuasa dan dengan rezekiMU pula aku telah berbuka.
(Hadits Dhoif Diriwayatkan Oleh Abu Dawud)

ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ وَثَبَتَ الاْءَجْرُ إنْ شَاءَ الله
Dahaga telah sirna, urat-urat telah basah, dan insya Allah pahala pun telah diraih. (Hadits Hasan riwayat Abu Dawud)

Semoga bermanfaat,
Semoga Allah jadikan kita termasuk orang-orang yang istiqomah menjalankan Sunnah Rosul dibulan penuh Rahmah ini. (DF)

Video Selengkapnya : Klik Disini

Membaca Doa Berbuka Puasa adalah Setelah Membatalkan Puasa dikutip dari Mauidhoh Habib Novel bin Muhammad Alaydrus (Pimpinan Majelis Ar Raudhah Solo) Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Abdul Aziz

0 komentar:

Posting Komentar